Beriklan di OLX, Meningkatkan Bisnis Saya

OLX adalah sebuah website jual beli yang memberikan kesempatan kepada kita untuk mengiklankan barang dagangan kita, sama seperti website lain semacam Tokopedia atau Bukalapak, di OLX kita bisa beriklan secara gratis dan iklan bertahan selama 30 hari, untuk selanjutnya kita harus meng-update iklan kita atau kita bisa membeli poin di OLX agar iklan kita lebih diutamakan.

Untuk memulai beriklan di OLX, mudah kok, tinggal bikin akun, isi iklan dengan alamat jelas, dan tunggu pembeli menghubungi kita, yah sistem penjualan di OLX memang B2C (Bisnis ke pelanggan), jadi OLX hanya menjadi perantara saja. Namun kita juga wajib berhati-hati saat bertransaksi di OLX, karena banyak juga kasus penipuan yang terjadi.

Di sini saya tidak akan menuliskan cara-cara jualan di OLX secara detail, karena saya yakin hampir semua orang yang melek internet bisa melakukannya. Di sini saya ingin membagi kisah saya saat memulai bisnis saya, dan pilihan tempat beriklan saya adalah OLX (saat itu masih tokobagus, sebelum diakuisisi). Jadi di awal bisnis saya, iklan adalah sesuatu yang membuat saya lelah namun dengan iklan juga, bisnis saya cepat di kenal. Pengalaman di OLX, seperti biasa saya membuat akun kemudian mulai memasang iklan bergambar, dengan harga, alamat, dan contact person yang benar, selang beberapa hari saja sudah banyak pelanggan yang menghubungi saya, ada yang hanya nanya-nanya saja, ada juga yang langsung pesan dan membeli, kebanyakan si dari luar kota. Nah satu yang bikin saya terkesan adalah seorang pelanggan yang datang dan langsung menjadi reseller pertama saya, saat itu perasaan bahagia banget karena baru mulai bisnis udah dapat reseller. Dari reseller tersebut, sudah banyak keuntungan yang saya dapatkan karena kerjasama kami bisa dibilang sukses untuk menjual banyak barang, hingga saat ini kami masih terus bekerjasama dan semoga ke depannya beliau masih mau menjadi reseller saya.
bisnis di olx
Walaupun website e-commerce atau forum jual beli semakin banyak bermunculan, namun bagi saya OLX masih memiliki peran yang penting, mengingat pelanggan OLX lumayan banyak di Indonesia ini. Jika anda belum mencoba beriklan di OLX, tidak ada salahnya saat ini dicoba, siapa tahu di sana rejeki anda sedang menunggu.
Previous
Next Post »